PMII Bandar Lampung Targetkan Sumbangan Rp10 Juta untuk Korban Gempa Lombok - Jalosi.net | Jalur Otoritas Informasi

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad

Rabu, 08 Agustus 2018

PMII Bandar Lampung Targetkan Sumbangan Rp10 Juta untuk Korban Gempa Lombok

Lampung, jalosi.net - Duka cita mendalam terhadap korban gempa di Lombok turut disampaikan Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Bandar Lampung. PMII Bandar Lampung berharap korban gempa bisa tabah menerima keadaan.

Guna meringankan penderitaan, PMII Bandar Lampung turun mencari sumbangan untuk korban gempa. Ketua panitia pencari sumbangan, Laila Nurlatifah mengatakan, sumbangan untuk meringankan beban korban gempa. "Ini untuk membantu saudara kita di Lombok," kata mahasiswi berparas ayu ini.

Selain itu, mencari sumbangan untuk korban gempa juga merupakan instruksi Pengurus Besar (PB) PMII. Pihaknya menargetkan Rp10 juta untuk bisa dikirim ke Lombok. "Bantuan ini belum seberapa, tetapi mudah-mudahan bermanfaat," kata dia.

Sementara, Ketua Korps PMII Putri (Kopri) Bandar Lampung, Lisdawana mengajak seluruh elemen bersama-sama menggalang dana untuk korban gempa di Lombok. Uluran tangan dari seluruh elemen dapat meringankan beban korban. "Mari bersama membantu korban gempa," kata dia.

Pihaknya mengaku telah menginstruksikan seluruh komisariat PMII se-Bandar Lampung untuk menggalang dana. Pembagian titik penggalangan juga telah dilakukan. "Target minimal harus tercapai," kata mahasiswi STKIP PGRI Bandar Lampung ini. (R/jalosi/ist/pmii/Rls)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad