Anggota Satgas Yonif 144/JY Membantu Pendistribusian Oksigen Ke Rumah Sakit di Perbatasan - Jalosi.net | Jalur Otoritas Informasi

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad

Kamis, 22 Juli 2021

Anggota Satgas Yonif 144/JY Membantu Pendistribusian Oksigen Ke Rumah Sakit di Perbatasan

 

Badau, jalosi.net - Anggota satgas pamtas RI-malaysia Yonif 144/Jy membantu Pendistribusian Oksigen ke Rumah sakit yang membutuhkan di daerah Badau kecamatan Badau kabupaten Kapuas Hulu Kalbar.


Hal ini disampaikan Dansatgas Pamtas RI-Malaysia Yonif 144/Jy Letkol Inf Andri Suratman dalam rilis tertulis nya di pos kotis Badau, anggota Kesehatan kami membantu Pendistribusian Oksigen ke Rumah Sakit di wilayah perbatasan, untuk usaha mencegah terjadinya kekurangan Oksigen di setiap Rumah Sakit,tabung oksigen distribusikan menuju RSUD putusibau.kamis (22/07/2021).


"Kami sangat senang dan terbantukan atas anggota satgas yang membantu Pendistribusian Oksigen ini, sehingga bisa mencegah terjadinya Kekurangan Oksigen di Rumah Sakit  Perbatasan ini,"ujar dr Maria Kapukesmas Badau.


Anggota Satgas Pamtas yang melaksanakan membantu Pendistribusian Oksigen Serda Toni Indriyono beserta 3 rekan anggota satgas menggunakan Ambulance Puskesmas Badau, kegiatan berjalan dengan lancar dan Aman, serta selalu mematuhi protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19.(Pen Yonif 144/JY).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad