Panitia Jalan Sehat HUT Mesuji ke 11 Gagal Penuhi Target Partisipasi - Jalosi.net | Jalur Otoritas Informasi

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad

Minggu, 10 November 2019

Panitia Jalan Sehat HUT Mesuji ke 11 Gagal Penuhi Target Partisipasi

Mesuji, jalosi.net - Penitia Penyelenggara Jalan Sehat dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Mesuji ke 11 di tahun 2019 gagal tuai partisipasi peserta, hal itu terlihat banyaknya kupon berhadiah tidak terbagikan sebagaimana target 15000 peserta jalan sehat.

Sementara rangkaian HUT Mesuji tersebut sekiranya mendapat respon baik dari masyarakat sebab banyaknya hadiah menarik yang disajikan oleh Panitia, bahkan hadiah utama 3 unit motor yang sebelumnya hanya 2 unit motor.

Pantauan dilokasi banyaknya kupon berhadiah tidak terbagikan semua lantaran peserta telah habis mengikuti rute jalan sehat, sementara kupon juga terdapat banyak sekali yang dipegang oleh peserta jalan sehat beragam memiliki kupon tidak hanya satu lembar namun ada yang memegang hingga ratusan lembar kupon, hal itu menunjukan panita jalan sehat gagal menarik partisipasi masyarakat dan diduga kurangnya sosialisasi oleh panitia.

Panitia Jalan Sehata HUT Mesuji, Enggar Cahyadi disela-sela acara saat di konfirmasi sejulah awak media, dirinya mengatakan, target pastisiapasi masyarakat gagal diraih. "Gak sampai ah 15000 peserta, ya, meskipun tidak tembus akan tetapi lumayan ramai, "Kata Enggar dilokasi acara, Minggu (10/11/2019).

Kendati demikian, acara jalan sehat berlangsung sukses, bahkan pembagian hadiah sejak pukul 10.15 WIB hingga pukul 14.22 WIB, hal itu juga dibarengi dengan panggung hiburan yang menampilkan artis Mita mantan The Virgin.

Mita juga sukses membius peserta jalan sehat, dengan lantunan musik bergenre rok, hentakan goyang bersama tak pelak diikuti peserta jalan sehat tepat di depan panggung utama pembagian hadiah.
Peserta jalan sehat sendiri dilepas langsung oleh Saply TH, Plt. Bupati Mesuji, didampingi Kapolres Mesuji dan sejumlah pejabat Pemkab Mesuji. (R/jalosi/Erwin)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad